Text
PONDASI DANGKAL
Pondasi dangkal merupakan bagian dari struktur bangunan yang masih banyak digunakan di lapangan karena pertimbangan kepraktisan dan keekonomisannya, terutama untuk bangunan dengan beban yang relatif ringan. Parameter kekuatan geser tanah seperti kohesi dan sudut geser-dalam seharusnya ditentukan dengan cara pengujian contoh tanah di laboratorium. Namun beberapa referensi menyebutkan bahwa parameter tersebut dapat juga ditentukan berdasarkan korelasi dengan pengujian tanah di lapangan, seperti nilai Standard Penetration Test, Cone Penetration Test (CPT), Plate bearing test, atau pengujian geser Vane Buku ini dimaksudkan untuk memberi gambaran tentang pondasi dangkal secara menyeluruh, mulai dari pola keruntuhan pondasi, pengujian tanah yang diperlukan untuk perencanaan pondasi, pendekatan perhitungan daya dukung, penentuan parameter kekuatan geser tanah berdasarkan pengujian lapangan, dan penurunan pondasi
Tidak tersedia versi lain